-->

Air Terjun Tretes,Wisata alam Tersembunyi di Pati


      Air terjun Tretes terletak di desa Pangonan Kecamatan Tlogowungu Kabupaten Pati Jawa Tengah dengan jarak dari pusat kota pati sekira 20 km.
      Untuk mengunjungi air terjun ini bisa di tempuh dengan sepeda motor dan nanti bisa di titipkan di rumah salah seorang warga di desa Pangonan dengan membayar 4000 rupiah.
      Dari desa Pangonan menuju lokasi air terjun harus berjalan kaki karena jalan setapak di perbukitan apalagi pada saat hujan harus berhati-hati karenan jalan ini menjadi licin.Jalan setapak di tepian bukit dan jurang di bawah menawarkan sensasi akan pemandangan yang indah.Untuk menuju lokasi air terjun juga melewati sebuah sungai berbatu dan sungai ini tidak ada jembatan jadi harus masuk sungai dan menginjak batu-batu sungai untuk menyeberang.
       Air terjun Tretes terdapat di sebuah tebing batu bukit setinggi sekira 25 meter.Airnya jernih dan segar dan juga deras terutama di saat musim hujan.
       Air Terjun Tretes tampaknya belum di kelola dengan baik sehingga kalah tenar dengan air terjun Montel di gunung Muria.
        Lebih jelasnya tonton video di atas,bila tidak bisa di lihat secara live bisa di klik laman link youtube di atas dan ketik judul video di kotak search.

You Might Also Like:

Disqus Comments