Tiket masuk rata-rata 5000 rupiah tapi kalau hari raya lebaran bisa mencapai 10.000 rupiah.Harga yang cukup murah bila di bandingkan dengan keindahan pantai dan fasilitas rekreasi di taman ini.
Di taman Dampo Awang terdapat sarana rekreasi taman bermain anak,tong setan,kebun binatang yang terdiri berbagai binatang langka di Indonesia dan berbagai warung kuliner yang menyajikan aneka masakan.Pada musim liburan seperti hari raya lebaran,taman ini juga menyajikan musik dangdut.
Selain itu di taman ini juga terdapat pantai berpasir putih yang bisa anda gunakan untuk bermain dan mandi.Bagi anda yang suka tantangan atau memacu adrenalin,anda bisa mencoba sarana outbound melintasi jalan dari tali di atas pohon kemudian dengan menggunakan tali meluncur ke bawah dengan deras.
Di pantai Dampo Awang ini terdapat sebuah gedung kuno peninggalan Belanda dengan arsitektur tempo dulu.Gedung ini di buat tahun 1811 yang di gunakan oleh pihak Belanda untuk pertemuan dan berpesta.Sekarang gedung ini di fungsikan sebagai perpustakaan daerah.
Bagi anda yang belum sempat atau suatu saat ingi berkunjung ke pantai Dampo Awang,bisa di lihat dulu video di atas,bila tidak bisa di lihat secara live bisa klik link youtube berikut:Pesona Pantai Dampo Awang.